9 Rekomendasi Tempat Wisata di Musi Rawas Utara Terbaru 2020
9 Rekomendasi Tempat Wisata di Musi Rawas
Utara Terbaru 2020
Kabupaten yang disingkat dengan Muratara ini
tergolong masih baru, pada tahun 2013 resmi berdiri sendiri dari hasil
pemekaran dari Kabupaten Musi Rawas. Daerah yang termasuk sebagai kawasan hutan
lindung dan juga hutan produksi ini cukup menyimpan sumber daya alam yang
sangat besar. mulai dari gas bumi, batu bara, dan juga minyak bumi dan emas.
Selain sumber daya alamnya yang berlimpah, tidak ketinggalan juga potensi
wisata alamnya juga sangat menjanjikan. Dan bisa menjadi tempat wisata di
Sumatera Selatan yang menjadi tujuan utama wisatawan untuk berlibur. Berikut
ini beberapa tempat wisata di Kabupaten
Musi Rawas Utara yang cukup ikonik dan sangat menarik untuk dikunjungi.
Wisata di Musi Rawas Utara Terbaru
1. Air Terjun Curup Sembilan
Berbeda dengan Air Terjun Ulu Tiku yang
tergolong mudah dijangkau, Air Terjun Curup Sembilan ini untuk aksesnya memang
masih sangat susah. Dan tak jarang wisatawan harus melalui jalur sungai untuk
menuju lokasi air terjun. Hal ini karena lebatnya hutan yang bisa membuat
wisatawan kehilangan arah jika tanpa pemandu dari desa setempat. tempat wisata
di Sumatera Selatan ini memang cukup tinggi dan cukup lebar dengan debit airnya
yang sangat besar. Biasanya warga memanfaatkannya untuk menurunkan kayu hasil
tebangan. Sebenanrya sangat menarik untuk spot camping dibawah pepohonan yang
rindang dan juga suasananya yang sangat tenang dan sejuk. Lokasi air terjun
berbatasan dengan Kecamatan Ulu Rawas, yang tepatnya berada di Desa Muara TIku,
Kecamatan Karang Jaya.
mungkin juga anda mencari rekomendasi tempat wisata lainnya wisata musi rawas.
2. Air Terjun Ulu Tiku
Lokasi yang mudah untuk di akses dan juga
cukup dekat dari pusat Kota, menjadi semakin ramai pengunjung ketika hari
liburan. Selain itu memang Air Terjun Ulu Tiku memiliki pesona yang begitu
indah, berada di kawasan pepohonan yang cukup lebat, debitnya airnya yang cukup
deras, serta pesona alamnya yang masih begitu asri, tak heran jika menjadi
destinasi favorit warga. Yang sangat menarik adalah kolam air terjunnya yang
begitu luas, tapi tergolong cukup dalam. Untuk amannya memang menggunakan
pelampung atau bersantai di atas perahu karet. Tempat wisata di Sumatera
Selatan ini memang cukup berdekatan dengan air terjun lainnya yang masih berada
di Desa Muara Tiku, yang masih di dalam wilayah Kecamatan Karang Jaya.
3. Air Terjun Sosokan
Keren dan unik. Itulah kata yang tepat untuk
menggambarkan Air Terjun Sosokan yang terletak di Desa Sosokan dan berada di
wilayah Kecamata Ulu Rawas. Air terjun ini memiliki dua cabang yang hanya disekat
bebatuan yang ditumbuhi lelumutan yang hijau di tengahnya. Begitu terlihat
lukisan alam yang sangat sempurna dengan adanya kolam yang cukup lebar di
bawahnya, semakin memanjakan para traveler yang datang. Bebatuan warna hitam
kecoklatan semakin menambah warna alam yang sangat natural, berpadu dengan
pepohonan yang rindang di sekelilingnya. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini
memang menjadi favorit anak-anak mudah yang haus akan piknik.
4. Arung Jeram
Tidak mau kalah dengan Kabupaten lainnya yang
memiliki spot untuk arung jeram. Kabupaten Muratara juga memiliki spot istimewa
untuk olahraga rafting. Salah satunya ada di Desa Jangkat yang masuk di
Kecamatan Ulu Rawas. Arusnya cukup deras, dan bagi pemula memang disarankan
untuk memakai pemandu. Berbagai rintangan seperti bebatuan yang ada di tengah
dan di pinggir sungai menjadi tantangan tersendiri bagi para pecinta rafting.
Selain menikmati derasnya arus sungai kamu juga bisa menikmati alam pedesaan
yang ada di Kecamatan Ulu Rawas. Adanya arung jeram ini akhirnya menjadi tempat
wisata di Sumatera Selatan yang dilirik begitu banyak pecinta rafting untuk
menjajal kedahsyatan arus sungai yang ada di Muaratara.
5. Batu Ampar
Destinasi wisata alam berikut ini bisa
membuat kamu enggan untuk pulang, seakan semua destinasi wisata alam tersaji di
Batu Ampar. Hutannya yang lebat dengan pohon yang tinggi, perbukitan nan hijau,
air sungai yang sangat jernih dan juga ornamen bebatuan besar yang ada di
tengah sungai seakan menghambat siapapun untuk pergi meninggalkannya. Pinggiran
sungai yang penuh rerumputan nan hijau sebagai spot bersantai sembari tiduran
menikmati keindahan alam yang terletak di Desa Kuto Tanjung. Tempat wisata di
Sumatera Selatan ini memang masih belum banyak yang menjamahnya, jadi
keasriannya benar-benar masih terjada. Lokasinya masih berada di dalam wilayah
Kecamatan Ulu Rawas.
6. Candi Lesung Batu
Masih dalam pemugaran dan belum semuanya
selesai dipugar dan juga masih dalam penelitian. Disinyalir Candi Lesung Batu
ini sebagai peninggalan umat Hindu yang digunakan sebagai tempat sembahyang.
Kemungkinan Candi Lesung Batu ini dibangun berkisar abad 10 M dan di era
Kerajaan Sriwijaya yang beragama Budha. Hal ini diperkuat karena ditemukan yoni
sebagai background bangunan candi. Untuk mengunjungi tempat wisata di Sumatera
Selatan ini tergolong cukup mudah, kamu bisa menggunakan kendaraan roda dua
atau roda empat menuju Desa Lesung Batu yang masih berada di Kecamatan Ulu
Rawas.
7. Danau Doson Lamo
Inilah destinasi wisata alternatif yang
menjadi favorit warga Kota Rupit, karena memang lokasinya yang sangat dekat
dengan pusa kota, yang tidak lebih dari 30 menit perjalanan darat. Meski dekat
dengan pusat kota tidak berarti tidak memiliki keasrian, justru Danau Doson
Lamo ini masih begitu alami dan airnya saja terlihat begitu jernih. Banyak
wisatawan yang datang di tempat wisata di Sumatera Selatan ini memang ingin
menghabiskan waktunya dengan bersantai di pinggir danau atau dengan menggeluti
hobi memancingnya. Lokasi Danau Doson Lamo ini terletak di Desa Bingin Rupit,
dan berada di dalam wilayah Kecamatan Rupit.
8. Danau Rayo
Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari pusat
Kota Rupit yang hanya sekitar 5 km, menjadi destinasi wisata favorit untuk
menghabiskan hari libur. Aksesnya pun juga sangat mudah, perjalanan menuju ke
Danau Rayo baik kendaraan roda dua maupun roda empat bisa masuk. Danau yang
memiliki luas sekitar 100 hektar ini memang masih sangat asri yang dihiasi
pepohonan nan hijau di setiap pinggiran danau. Namun sayang sangat minim akan
fasilitas, seperti fasilitas untuk wisata air dan hanya perahu dan rakit saja
yang biasa digunakan wisatawan untuk mengelilingi danau. Tempat wisata di
Sumatera Selatan ini letaknya di Desa Sungai Jernih, yang masih berada di dalam
wilayah Kecamatan Rupit.
9. Goa Napalicin
Relief bebatuan karena proses alam sungguh
mempesona ketika kamu berada di Goa Naplicin. Mulut goa cukup lebar sekitar
berdiameter 15 meter dengan ruangan yang cukup luas di dalamnya. Stalagtit dan
juga stalagmit menjadi hiasan utama ketika kamu memasuki Goa Napalicin. Goa ini
berada di ketinggian sekitar 20 meter dari jalan setapak, jadi memang
mengharuskan kamu untuk menaiki tangga. Lokasinya juga tidak begitu jauh dari
Desa Napalicin yang hanya membutuhkan beberapa menit saja untuk samapi di Goa
Napalicin. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini memang menjadi andalan
Kabupaten Muara Rawas Utara, yang memang cukup ramai keitka hari libur tiba.
Lokasi tepatnya terletak di Desa Napalicin, dan berada di wilayah Kecamatan Ulu
Rawas. ayo kita berkunjung juga ke wisata musi banyuasin.
di pulau kidak ado jugok air nterjun
ReplyDeleteiya kk.kalo ada informasi wisata lainnya silakan hubungi admin nanti admin update. karena admin cuma tahu beberapa saja. terima kasih.
Delete