4 JENIS BAHAN DAN PAKAIAN MERUSAK MESIN CUCI
4 JENIS BAHAN DAN PAKAIAN
MERUSAK MESIN CUCI
4 JENIS BAHAN DAN PAKAIAN MERUSAK MESIN CUCI
Mungkin sudah menjadi
kebiasaan anda bahwa setiap ada pakaian yang kotor langsung anda masukkan
kedalam mesin cuci. Pikiran anda tersebut tidak sepenuhnya salah akan tetapi
ada saja bahan dan jenis pakaian yang tidak boleh anda masukkan kedalam mesin
cuci.
Jika terlanjur anda masukkan
kedalam mesin cuci anda maka nantinya mesin cuci tersebut kemungkinan besar
akan rusak. Tak hanya mesin cucinya pakaian anda pun akan mengalami kerusakkan
yang serius.
Oleh karena itu sebelum anda
memasukkan pakaian anda ke mesin cuci terlebih dahulu anda sebaiknya
menyortirnya barang apa saja yang bisa anda masukkan kedalam mesin cuci. Selain
itu juga pastikan disetiap saku kantong anda tidak ada barang lain yang
tertinggal.
Sering kali kerusakkan mesin
cuci disebabkan karena adanya barang yang tertinggal di dalam kantong saku
pakaian anda.
Pada kesempatan kali ini saya
akan membahas mengenai pakaian apa saja yang tidak boleh dimasukkan kedalam
mesin cuci.
JENIS PAKAIAN TIDAK BOLEH DIMASUKKAN MESIN CUCI
Berikut ini adalah beberapa
bahan pakaian yang tidak boleh dimasukkan ke dalam mesin cuci.
1. PAKAIAN DARI SPANDEK
Bagi anda yang sibuk bekerja
tentu saja tidak punya banyak waktu untuk mencuci pakaian secara manual.
Pilihan yang tepat dengan menggunakan mesin cuci. Semua pakaian tentu saja anda
masukkan kedalam mesin cuci. Termasuk
pakaian dari berbahan spandek.
Namun perlu anda ketauhi
bahwasanya mencuci pakaian spandek dengan mesin cuci merupakan kebiasaan yang
buruk karena dapat merusak pakaian anda. Bukan nya menjadi praktis malah anda
perlu mengeluarkan uang lebih untuk membeli pakaian baru atau pun memperbaiki
mesin cuci.
Jika anda tetap memaksakan
pakaian spandek kedalam mesin cuci lambat laun nantinya pakaian spandek anda
akan melar dan ujung-ujungnya rusak tidak bisa digunakan.
Untuk pakaian spandek ini
sebaiknya anda mencucinya secara manual menggunakan tangan.
2. bantal dan guling
Karena kemalasan sering kali
juga anda memasukkan bantal dan guling kedalam mesin cuci . padahal ketika
bantal dan guling tersebut rusak dan mengeluarkan kapuk maupun bahan lainnya.
Benda tersebut tentunya akan merusak filter pada mesin cuci kesayangan anda.
Mesin cuci anda pun tidak bisa digunakan dengan maksimal lagi.
Untuk bantal maupun bahan yang
didalamnya terdapat bahan kapuk sebaiknya dicuci dengan menggunakan tangan
saja. Ketika mencuci dengan tangan pun anda perlu berhati-hati.
Selain bantal guling kebiasaan
anda juga sering memasukkan boneka kedalam mesin cuci juga perlu anda rubah.
3. sweater bahan wol
Sama hal nya dengan pakaian yang
berbahan spandek, pakaian yang berbahan dasar wol seperti sweater pun tidak
boleh anda masukkan kedalam mesin cuci anda.
Jika anda memaksakannya
pakaian berbahan dasar wol sangat rentan pudar dan melar. Memang untuk bahan
yang satu ini memang cukup tahan. Namun jika anda cuci dengan mesin cuci secara
terus menerus maka anda akan melihat hasilnya pakaian akan memudar dan melar.
4. pakaian motif payet
Pakaian lain yang sangat
rentan mengalami kerusakkan ketika dimasukkan ke mesin cuci ialah pakaian
berpayet.
Pakaian berpayet ini memiliki
struktur pakaian yang keras ketika anda mencuci dengan menggunakan mesin cuci.
Putaran yang sangat cepat akan membuat pakaian payet anda menjadi rontok.
Terlebih lagi pada saat anda menggunakan mesin pengering.
Ke empat bahan dan pakaian
diatas sering kali menjadi penyebab utama yang merusak mesin cuci anda. Jadi
jika anda sudah mengetauhi hal ini. Jangan pernah memasukkan pakaian tersebut
kedalam mesin cuci.
Nah jika mesin cuci anda rusak
dan butuh perbaikan segeralah mencari jasa service mesin cuci terdekat yang ada
di kota anda. Jangan pernah sekali-kali membuka mesin cuci jika tidak
mengetauhi ilmunya.
Post a Comment for "4 JENIS BAHAN DAN PAKAIAN MERUSAK MESIN CUCI "
1. Berkomentarlah dengan tata bahasa yang baik agar orang lain tahu sebijak apa karakter anda melalui kata kata.
2. Silahkan tulis komentar anda untuk hal apapun yang masih berhubungan dengan post pada halaman ini.
3. Mohon untuk tidak menyertakan Link Aktif pada kolom komentar.
4. Mohon maaf apabila tidak sempat membalas komentar 1 per 1.
5. Komentar selalu di moderasi.
6. 1x share dari Anda sangat berarti bagi kemajuan blog ini.
7. setiap informasi yang anda berikan di komentar yang menyangkut mengenai promosi produk ataupun jasa anda tidak akan DITERBITKAN, kecuali jika sudah bekerja sama dengan saya.