AYO MEMBANGUN NEGERI IKUT SENSUS PENDUDUK 2020 RASAKAN MANFAATNYA LAGI DI CARI PETUGASNYA LOH
AYO MEMBANGUN NEGERI IKUT
SENSUS PENDUDUK 2020 RASAKAN MANFAATNYA LAGI DI CARI PETUGASNYA LOH
AYO MEMBANGUN NEGERI IKUT SENSUS PENDUDUK 2020 RASAKAN MANFAATNYA LAGI DI CARI PETUGASNYA LOH
Sensus penduduk berarti
perhitungan jumlah penduduk secara periodik. Data yang dicapai, biasanya tidak
hanya meliputi jumlah orang, tetapi juga fakta mengenai misalnya jenis kelamin,
usia, bahasa, dan hal-hal lain yang dianggap perlu. Di Indonesia sendiri
terdapat beberapa macam sensus penduduk yang dilaksanakan oleh BPS seperti
sensus pertanian, sensus ekonomi. Sensus penduduk di indonesia dilaksanakan
setiap 10 tahun sekali.
Sensus Penduduk 2020 kali ini
akan menargetkan WNI & WNA yang telah atau akan tinggal selama minimal 1
tahun di Indonesia. Termasuk juga penduduk dan keluarganya yang sedang bertugas
menjadi perwakilan RI di seluruh wilayah teritorial Indonesia di luar negeri
(seperti di kedutaan dan konsulat jenderal)
Tujuan diadakannya sensus penduduk 2020
1. Menyediakan data jumlah,
komposisi, distribusi, dan karakteristik penduduk Indonesia menuju Satu Data
Kependudukan Indonesia.
2. Menyediakan parameter
demografi dan proyeksi penduduk (fertilitas, mortalitas, dan migrasi) serta
karakteritstik penduduk lainnya untuk keperluan proyeksi penduduk dan indikator
SDGs.
3. Partisipasi penduduk dalam
SP2020 akan sangat berarti bagi penajaman program-program pemerintah jangka
panjang.
Manfaat SP2020 untuk
mendapatkan jumlah penduduk sesuai dengan berdasarkan domisili mereka tinggal.
Hal ini akan membantu pemerintah daerah dalam menyusun program-program
kependudukan dan sosial. Selain itu, SP2020 juga menjadi langkah awal
pemerintah untuk mewujudkan Satu Data Kependudukan Indonesia.
Mengapa Sensus Penduduk Online?
1. Dapat dilakukan kapan saja
secara mandiri selama periode pelaksanaan Sensus Penduduk Online.
2. Literasi masyarakat
terhadap penggunaan teknologi informasi yang semakin baik.
3. Menumbuhkan kesadaran
masyarakat tentang arti penting data, dimulai dari informasi pribadinya.
Terlewat di Sensus Penduduk Online?
Tenang saja, anda akan tetap
tercatat dalam pelaksanaan Sensus Penduduk Wawancara (SP Wawancara) pada Juli
2020.
Tahapan Kegiatan sensus penduduk 2020
Terdiri dari tiga tahapan
pengumpulan data: Sensus Penduduk Online (SP Online) di bulan Februari - Maret
2020, Sensus Penduduk Wawancara (SP Wawancara) di bulan Juli 2020, dan
Pencacahan Sampel di bulan Juli 2021.
Cara ikut serta sensus penduduk 2020 Online
Membuka situs Sensus Penduduk
Online (sensus.bps.go.id) kemudian memasukan identitas (seperti NIK dan nomor
KK). Situs dapat diakses pada tanggal 15 Februari - 31 Maret 2020.
Dasar hukum pelaksanaan SP2020:
1. UU NO. 16 Tahun 1997
tentang Statistik
2.
PP No. 51 Tahun 1999
tentang Penyelenggaraan Statistik
3. World Population nad
Housing Programme (UN Recommendation) yang menyebutkan bahwa setiap negara
harus melakukan sensus penduduk minimal 10 tahun sekali.
4.
Perpres No. 39 Tahun
2019 tentang Satu Data Indonesia
5.
Perpres No. 62 Tahun
2019 tentang Strategi Nasional Percepatan Administrasi Kependudukan untuk
Pengembangan Statistik Hayati.
Rekrutmen Petugas Sensus penduduk 2020 dan Persyaratanya
Badan Pusat Statistik ( BPS)
bakal merekrut 390.000 petugas untuk menjalankan sensus penduduk 2020
mendatang. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, pada sensus penduduk 2020 untuk
pertama kalinya BPS menggunakan metode kombinasi antara online dan door to
door. Adapun dalam sensus-sensus sebelumnya, BPS masih menggunakan metode
tradisional.
Suhariyanto mengatakan,
siapapun bisa turut mendaftar, dengan kualifikasi dasar berpendidikan akhir
Sekolah Menengah Atas (SMA). Upah yang didapatkan untuk waktu kerja yang selama
sebulan, Suhariyanto mengatakan, tak akan lebih rendah dari UMR.
Rencananya, rekrutmen ini
mulai dilaksanakan pada awal tahun 2020 mendatang dan akan diterjunkan langsung
di sensus yang dilakukan bulan Juni. Masyarakat tentu bisa mendaftar menjadi
tenaga pencacah asal sudah lulus pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA).
Nantinya, proses rekrutmen
juga akan dibantu oleh aparatur pemerintah daerah hingga tingkat desa dan
kelurahan.
Post a Comment for "AYO MEMBANGUN NEGERI IKUT SENSUS PENDUDUK 2020 RASAKAN MANFAATNYA LAGI DI CARI PETUGASNYA LOH"
1. Berkomentarlah dengan tata bahasa yang baik agar orang lain tahu sebijak apa karakter anda melalui kata kata.
2. Silahkan tulis komentar anda untuk hal apapun yang masih berhubungan dengan post pada halaman ini.
3. Mohon untuk tidak menyertakan Link Aktif pada kolom komentar.
4. Mohon maaf apabila tidak sempat membalas komentar 1 per 1.
5. Komentar selalu di moderasi.
6. 1x share dari Anda sangat berarti bagi kemajuan blog ini.
7. setiap informasi yang anda berikan di komentar yang menyangkut mengenai promosi produk ataupun jasa anda tidak akan DITERBITKAN, kecuali jika sudah bekerja sama dengan saya.